9/23/2018

PERSONAL BRANDING, APA ITU, PENTINGKAH?

Sunday, September 23rd, 2018

Setiap orang terlahir dengan memiliki ciri khas masing masing yang kemudian terbawa dan terbangun sampai dewasa, misalnya penampilan diri, kepribadian diri, kesukaan diri, kemampuan diri, ciri secara fisik, tempatnya berasal, tempatnya tinggal, pekerjaan, dan sebagainya.

Seseorang atau individu yang melakukan proses branding untuk dirinya, lebih ke arah penciptaan citra atau nilai (value) positif diri yang diinginkan secara kuat tertanam di pikiran orang lain tentang penampilan fisik, kepribadian, maupun karakter diri pribadinya. Penampilan, kepribadian, dan karakter merupakan elemen pembentuk Personal Branding. Secara sederhana dapat dikatakan Personal Branding merupakan identitas diri, dimana digunakan sebagai alat untuk membentuk pandangan orang lain kepada diri pribadi seseorang. Personal Branding adalah citra diri, ciri khas yang melekat pada diri sesorang berdasarkan apa yang dilakukan dan ditampilkan dalam kesehariannya, yang kemudian tertanam dalam pikiran orang orang di sekitarnya.

Personal Branding merupakan gambaran tentang siapa diri seseorang, dan apa yang seseorang inginkan sebagai itulah dirinya, yang terlihat dan tertanam di benak orang orang sekitarnya. Personal Branding adalah bagaimana orang mengingat tentang diri seseorang, apa yang ada di kepala orang tentang diri seseorang, atau ketika menyebut nama seseorang. Bisa juga dikatakan sebagai cara orang memperkenalkan atau memasarkan diri mereka sebagai sebuah brand. Dimana hal itu lebih dari sebuah trademark, bagaimana seseorang memperlihatkan, mempresentasikan, membawa dirinya, secara online maupun offline kepada orang orang di sekitarnya; fokusnya adalah tentang dirinya sebagai seorang individual.

 

Personal Branding merupakan alat yang potensial untuk menunjang kesuksesan, karena kita bisa mengerti potensi diri yang meliputi kelebihan dan kekurangan kita, yang dapat digunakan untuk menyusun langkah langkah dan tujuan ke depan di semua aspek kehidupan dengan lebih baik, untuk hidup yang lebih baik. Ada banyak cara untuk membangun sebuah Personal Branding, mulailah dari hal yang sederhana tentang kelebihan atau kekuatan positif kita, yang nantinya akan tinggal dan tertanam di pikiran orang lain sebagai citra diri yang unik dan berbeda dari diri kita, sambil membangun kesan yang konsisten akan kualitas diri kita itu misalnya melalui media media sosial, sehingga dikenal banyak orang.

Ketika kita bisa menampilkan dan  menjaga Personal Branding kita secara kuat, maka bisnis atau karir kita akan terlihat lebih terpercaya karena kita akan muncul sebagai seorang profesional yang berdedikasi.


My WorLD, ...My HeARt, ...My SouL © 2008 | Coded by Randomness | Illustration by Wai | Design by betterinpink!